X. Diberdayakan oleh Blogger.
just seeing..

Featured-Content

 
 

Kamis, 06 Oktober 2011

Abingdon Boys School

0 Omongan


FORMASI

LINK RESMI


PROFIL

Dibentuk pada tahun 2005, abingdon boys school adalah sebuah grup band pop-rock yang beranggotakan Takanori Nishikawa, atau yang juga dikenal dengan nama T.M.Revolution, pada vocal, SUNAO dan Hiroshi Shibasaki yang dulu pernah bergabung dalam band WANDS, pada gitar, keduanya pernah menjadi bagian dari band pendukung T.M.RevolutionToshiyaki Kishi pada keyboard yang sebelumnya pernah bekerjasama dengan beberapa artis seperti Ryuichi Kawamura dan Tomoyasu Hotei.

Dengan mengambil nama dari sebuah sekolah khusus pria yang benar-benar ada di Inggris, seluruh anggota band biasa tampil dengan menggunakan pakaian ala seragam sekolah lengkap dengan Takanori yang memakai kacamata yang berbingkai hitam tebal.

dan terakhir

BIOGRAFI

Lagu pertama abingdon boys school, stay away, dirilis pada tanggal 16 maret 2005 sebagai bagian dari Love for NANA ~Only 1 Tribute~, sebuah album yang dibuat untuk film seri anime NANA. Awalnya abingdon boys school merupakan sebuah proyek solo dari Takanori Nishikawa dan muncul tanpa pengumuman resmi. Lagunya sangat berbeda dari gaya yang dinyanyikan oleh Takanori sebagai T.M.Revolution, yang lagunya biasa disusun oleh Daisuke Asakura. Album ini juga menampilkan artis-artis pop-rock lain seperti SEX MACHINEGUNS, TETSU69 dan tommy heavenly6.

Beberapa bulan kemudian, abingdon boys school merekam ulang lagu BUCK-TICK yang berjudul Dress dengan sentuhan rock yang baru. Lagu ini masuk dalam PARADE ~RESPECTIVE TRACKS OF BUCK-TICK, sebuah album tribute yang berisi lagu-lagu BUCK TICK yang dinyanyikan lagi oleh artis lain.

Pada saat yang sama, Hiroshi Shibasaki, SUNAO dan Toshiyaki Kishi juga berpartisipasi dalam pembuatan beberapa lagu dalam UNDER:COVER, sebuah album self-cover dari T.M.Revolution yang keluar pada tanggal 1 Januari 2006. Lagu-lagu dalam album ini terdengar sangat mirip dengan gaya yang sekarang dibawakan oleh abingdon boys school.

Pada September 2006 debut resmi abingdon boys school akhirnya diumumkan oleh Sony Music. Bersamaan dengan pengumuman ini, single pertama mereka INNOCENT SORROWD.Gray-Man. Single ini meraih posisi ke-4 di Oricon Charts. Single INNOCENT SORROW dirilis berdampingan dengan lagu Fre@K $HoW , sebuah lagu rock yang lebih keras dengan lirik bahasa Inggris yang juga masuk dalam image album Death Note the movie.

Pada tanggal 16 Mei 2007 band ini merilis single kedua mereka, HOWLING, yang kemudian digunakan sebagai lagu tema pembuka dari anime berjudul DARKER THAN BLACK -kuro no keiyakusha. Single ketiga mereka NEPHILIM menjadi lagu pembuka dari sebuah game Playstation3 berjudul Folks/Soul dan dijadwalkan keluar pada tanggal 4 Juli 2007.

Penulis : jinshen_ka (2007-06-14)
terjemahan : uwie (2008-08-19)
dirilis pada tanggal 6 Desember dan dipakai sebagai lagu tema pembuka dari film seri anime

0 Omongan:

Updates Via E-Mail

Biar ga bosen, dikasi lagu yah..

Recent:

Nothing.